KEBAHAGIAAN ADALAH DARI NURANI YANG IKHLAS MENJALANKAN TUGAS PENCIPTA DIRI DAN ALAM RAYA INI

Minggu, 28 Juni 2015

ABSTRAK PTK


           Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan minat dan prestasi belajar siswa melalui pembelajaran kooperatif tipe make a match materi tokoh sejarah masa Hindu-Budha dan Islam di kelas V SD Negeri 03 Pododadi.
Penelitian dilaksanakan di kelas V SD Negeri 03 Pododadi dengan jumlah 20 siswa, dengan hasil pembelajaran IPS kurang berminat dan prestasi belajar rendah. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus,  setiap siklus terdiri atas 3 pertemuan yang dilaksanakan dalam 3 x 35 menit, setiap pertemuan terdiri atas 4 tahap kegiatan yaitu : (1) perencanaan, (2) pelaksanaan tindakan, (3) observasi, (4) Refleksi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dengan penerapan pembelajaran kooperatif tipe Make a Match meningkatkan minat dan prestasi belajar siswa. Peningkatan rata-rata minat belajar pada siklus I 3,11 dengan kriteria cukup berminat dan siklus II 4,31 dengan kriteria sangat berminat. Sedangkan prestasi belajar, mencapai persentase ketuntasan sebesar 95% % pada siklus I meningkat menjadi 100% pada siklus II, dengan demikian dikatakan indikator penelitian tercapai karena lebih dari 85 %. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Make a Match dapat meningkatkan minat dan prestasi belajar IPS siswa kelas V SD Negeri 03 Pododadi tahun 2013/2014.

Kata kunci:   kooperatif, make a match, minat, prestasi



Tidak ada komentar: